Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan saat memberi kata sambutan dalam kegiatan Apel Siaga Pengawasan Bawaslu Kabupaten Lahat, Senin (11/11/2024).
Lahat, Bawaslu Sumsel - Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan bakar semangat pengawas Pemilihan 2024 se-Kabupaten Lahat. Menurutnya, menuju 17 hari hari pencoblosan, bentuk kesiapsiagaan Bawaslu salah satunya ditandai dengan Apel Siaga yang diselenggarakan oleh Bawaslu Kabupaten Lahat.
"Sinar matahari pagi pada hari ini menjadi pemantik semangat kita dalam mengawasi Pemilihan Serentak 2024. Mari kita bersama-sama membakar semangat kita sukseskan Pemilihan Serentak 2024," katanya Kurniawan saat memberi kata sambutan dalam kegiatan Apel Siaga Pengawasan Bawaslu Kabupaten Lahat, Senin (11/11/2024).
Menurutnya, berdasarkan Indeks Kerawanan Pemilu, Kabupaten Lahat termasuk kedalam rawan tinggi. Tetapi, sejauh ini kondisi Kabupaten Lahat masih aman dan kondusif.
"Sekali lagi, mari pertahankan kondusifitas Pemilihan ini. Kawan-kawan pengawas harus yakin dan mampu untuk menjaga kondusifitas ini," ucapnya di hadapan ratusan pengawas Pemilihan Kabupaten Lahat.
Mari kita tunjukkan bahwa kita merupakan penyelenggara pemilihan yang netral, adil bagi para pemilih dan pasangan calon yang ada di kabupaten Lahat.
“Silakan menjalankan tugas sebaik-baiknya, jaga netralitas dan soliditas, serta jaga kesehatan,” ucapnya.
Terakhir, ia mengucapkan terimakasih atas dedikasi dalam melaksanakan tugas pengawasan Pemilihan 2024. Tak lupa, ia juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut membantu Bawaslu dalam menyukseskan Pemilihan 2024.
Penulis: Annisa K
Foto: Annisa K