Ardiyanto Cek Gudang Logistik KPU OI, Pastikan Sesuai Ketentuan
|

Anggota Bawaslu Sumsel Ardiyanto Saat Melakukan Pengecekan Gudang Logistik KPU Kabupaten Ogan Ilir
Ogan Ilir, Bawaslu Sumsel – Saat ini telah memasuki tahapan logistik. Guna memastikan Tahapan ini berjalan sesuai dengan regulasi, Bawaslu Sumsel Bersama Bawaslu Kabupaten Ogan Ilir lakukan pengecekan gudang logistic KPU Kabupaten Ogan Ilir, Senin (30/9/2024).
Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, Pendidikan dan Pelatihan Ardiyanto meminta agar KPU terus berkoordinasi dengan Bawaslu Kabupaten Ogan Ilir dan pihak Kepolisiaan apabila seluruh logistik pemilihan telah selesai dikirim dari percetakan.
“Nantinya untuk pemegang kunci gudang agar dibagi menjadi 3, yaitu: KPU, Bawaslu dan Polri,” katanya saat melakukan pengecekan.
Saat melakukan pengawasan, di gudang logistic terdapat 4 buah yang terpasang disudut luar dan dalam.
Sebagai informasi, Ardiyanto turut didampingi oleh Kepala Bagian Administrasi Muslimin beserta staf, Anggota Bawaslu Kabupaten Ogan Ilir Uzer beserta staf.
Penulis : Rahmat Romadhan
Editor : Annisa K
Foto : Hendro