BAWASLU SUMSEL AJAK MEDIA PERS AWASI PEMILIHAN 2024
|

Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan Rahmat Fauzi Mursalin saat menjadi narasumber dalam kegiatan Workshop Peliputan Pemilu dan Pilkada 2024 di Sumatera Selatan di Hotel Aryaduta Palembang, Kamis (2/5/2024).
Palembang, Bawaslu Sumsel - Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan Rahmat Fauzi Mursalin ajak media pers ikut awasi proses Pemilihan Serentak Tahun 2024. Hal tersebut disampaikan oleh Rahmat pada saat menjadi narasumber dalam kegiatan Workshop Peliputan Pemilu dan Pilkada 2024 di Sumatera Selatan di Hotel Aryaduta Palembang, Kamis (2/5/2024).
“Media pers adalah salah satu aktor kunci suksesnya Pemilihan. Peran pers dan media merupakan second opinion yang sangat membantu menyukseskan Pemilihan 2024,” kata Rahmat.

Ia melanjutkan, peran media pers dalam menyukseskan Pemilihan 2024 adalah dengan cara mengedukasi masyarakat dengan tidak menyebarkan hoaks, disinformasi, dan misinformasi. Selain itu, dengan melakukan pencegahan dan pengawasan terhadap kerja-kerja penyelenggara pemilu.
Lebih lanjut, peran media pers juga meningkatkan partisipasi masyarakat karena berdasarkan Pasal 7 ayat (2) UU 40/1999 pers bertanggungjawab kepada masyarakat. Dan media pers berperan mendorong penyelenggara pemilu terbuka dalam penyebaran informasi.
“Media daerah lebih kuat mengungkap ada tidaknya pelanggaran dalam Pemilihan. Ketika muncul dugaan pelanggaran, media daerah lebih kuat untuk melakukan pengecekan dan klarifikasi secara langsung terkait isu-isu kepemiluan. Sebagai contoh mengenai pengiriman logistik, hingga erornya jumlah suara di Sirekap bisa langsung dicek ke kecamatan terdekat,” tutup Rahmat.
Penulis: Annisa Karimah
Foto: Annisa Karimah