Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Sumsel menerima kunjungan Kerja Masa Reses Anggota komisi II DPR RI

Bawaslu Sumsel menerima kunjungan Kerja Masa Reses Anggota komisi II DPR RI

Anggota Komisi II DPR RI H. Wahyu Sanjaya, SE melakukan kunjungan pada masa reses ke sekretariat Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan Jum'at 27 Desember 2019.

Kedatangan Wahyu Sanjaya disambut oleh Ketua Bawaslu Sumsel Iin Irwanto, ST., MM, Kepala Sekretariat Bawaslu Sumsel Ir. H. Iriadi, MS, para Kasubag dan Staf Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan.

Adapun kedatangan Anggota DPR RI komisi II itu adalah untuk menyerap aspirasi dari Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan.

Beberapa point yang disampaikan oleh ketua Bawaslu Sumsel Iin Irwanto diantaranya terkait dengan Revisi UU Pilkada Tahun 2020, pengusulan anggaran untuk kantor Bawaslu Kabupaten/Kota, penegasan kriteria kode etik dan jenis sanksi, pengesahan APBD terkait NPHD serta regulasi yang mengatur Administrasif bagi peserta pemilu.

Diharapkan melalui Kunker ini aspirasi yang disampaikan akan ditindaklanjuti kembali di tingkat pusat sehingga kedepan aspirasi yang disampaikan dapat terwujud.

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle