JELANG PEMILIHAN 2024, KURNIAWAN JELASKAN KESIAPAN BAWASLU SUMSEL
|
Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan saat menjadi narasumber dalam Dialog Pasca Pemilu Palembang Pagi Ini “Kesiapan Penyelenggara Jelang Pelaksanaan Pilkada 2024” di RRI Pro 1 Palembang, Senin (10/6/2024).
Palembang, Bawaslu Sumsel – Mendekati hari Pemilihan Serentak 27 November mendatang, Bawaslu Sumsel telah melakukan persiapan-persiapan dalam menghadapi Pemilihan 2024. Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan optimis Pemilihan 2024 ini akan berjalan dengan sukses.
“Bawaslu Sumsel telah membentuk Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) dan Pengawas Pemilu Kelurahan/Desa (PKD) untuk Pemilihan Tahun 2024. Terbentuknya pengawas pemilihan ditingkat kecamatan dan kelurahan/desa ini menandakan kesiapan infrastruktur Bawaslu dalam mengawasi tahapan-tahapan yang akan dilaksanakan oleh KPU,” kata Kurniawan saat menjadi narasumber dalam Dialog Pasca Pemilu Palembang Pagi Ini “Kesiapan Penyelenggara Jelang Pelaksanaan Pilkada 2024” di RRI Pro 1 Palembang, Senin (10/6/2024).
Saat ini Bawaslu Sumsel tengah menyusun Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) untuk Pemilihan Serentak Tahun 2024 ini. Terdapat banyak catatan pada Pemilihan dan Pemilu tahun-tahun sebelumnya termasuk Pemilu 2024, misalnya soal netralitas ASN dan politik uang. ”Penyusunan IKP ini adalah salah satu bentuk ikhtiar Bawaslu Sumsel dalam mempersiapkan upaya-upaya pencegahan dan penindakan yang akan dilakukan,” katanya.
Selain itu, dalam waktu dekat akan dilakukan pemutakhiran daftar pemilih. Bawaslu akan melakukan pengawasan pada tahapan ini.
“Kami meminta kepada KPU untuk memastikan bahwa masyarakat telah terdaftar dan memenuhi syarat. Jangan sampai orang yang sudah meninggal masih masuk dalam daftar pemilih dan orang-orang yang tidak memenuhi syarat masih masuk kedalam daftar pemilih,” jelasnya.
Terakhir ia menyampaikan upaya Bawaslu dalam menyukseskan Pemilihan Tahun 2024 salah satunya adalah dengan memberikan pendidikan politik terkait kepemiluan. “Kami juga berharap peserta calon kepala daerah nanti juga ikut memberikan pendidikan politik kepada pemilih serta mengarahkan tim kampanye atau relawannya untuk ikut menyukseskan Pemilihan 2024,” tutupnya.
Penulis: Annisa Karimah
Foto: Annisa Karimah