Lompat ke isi utama

Berita

Junaidi : "Petugas Pengawas Kelurahan Desa (PKD) bersama Panwascam bahu membahu untuk melakukan pengawasan dan memastikan warga negara mendapatkan hak pilihnya"

Junaidi : "Petugas Pengawas Kelurahan Desa (PKD) bersama Panwascam bahu membahu untuk melakukan pengawasan dan memastikan warga negara mendapatkan hak pilihnya"

Ogan Ilir, Bawaslu Sumsel - Anggota Bawaslu Sumsel Junaidi didampingi Komisioner Bawaslu Ogan Ilir Idris beserta staf Bawaslu Provinsi Sumsel dan Bawaslu Ogan Ilir melakukan Pengawasan Pelaksanaan Coklit di desa Sudi Mampir, desa terluar dari kecamatan Indralaya dan beririsan dengan kecamatan Pemulutan Barat dengan mata pencaharian bertani dan berkebun Jum'at 24 Juli 2020.

Untuk menuju ke lokasi dapat melalui jalur darat maupun menyeberangi sungai menggunakan alat transportasi perahu. Tentu hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi petugas pengawas untuk melakukan pengawasan sampai ke lokasi yang memiliki akses yang sangat terbatas, namun tentu tidak menyurutkan semangat petugas pengawas dalam upaya mengawal demokrasi dan menegakkan keadilan pemilu.

Junaidi dalam kesempatan tersebut bertatap muka secara langsung dengan penduduk yang tinggal di desa tersebut, sebagian dari mereka bahkan hidup berpindah (nomaden) sehingga diperlukan usaha yang tidak sedikit untuk melakukan pendataan serta pengecekan pada tahapan Coklit ini.

Para penduduk yang bersifat nomaden ini mengandalkan kehidupan dengan mengelola lahan milik warga setempat. melalui pelaksanaan coklit ini diharapkan petugas PPDP dapat melakukan pengecekan dengan akurat dan memastikan warga negara tidak kehilangan hak pilihnya. Petugas pengawas kelurahan dan kecamatan sebagai garda terdepan juga harus cermat sehingga pelaksanaan coklit sesuai dengan yang diharapkan.

Dalam supervisi dan monitoring coklit yang dilakukan Junaidi berpesan kepada seluruh petugas pengawas ad hoc untuk bahu membahu memastikan masyarakat mendapatkan hak pilihnya.

"Petugas pengawas Kelurahan Desa bersama Panwascam harus bahu membahu untuk melakukan pengawasan terutama dengan kondisi medan yang tidak mudah seperti ini. Pastikan PPDP melakukan coklit dengan cermat agar masyarakat tidak sampai kehilangan hak pilihnya," ungkap Junaidi. (Humas Bawaslu Sumsel)

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle