Lompat ke isi utama

Berita

KETUA BAWASLU SUMSEL JABARKAN IKP PEMILU DAN PEMILIHAN SERENTAK 2024 PADA RAKERNIS DITBINMAS POLDA SUMSEL

KETUA BAWASLU SUMSEL JABARKAN IKP PEMILU DAN PEMILIHAN SERENTAK 2024  PADA RAKERNIS DITBINMAS POLDA SUMSEL

Palembang, Bawaslu Sumsel – Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan (Bawaslu Sumsel) Yenli Elmanoferi menjabarkan hasil Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024 kepada peserta Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Fungsi Binmas yang diselenggarakan oleh Ditbinmas Polda Sumsel di Hotel Airish, Rabu (15/3/2023).

Yenli menyampaikan bahwa secara umum wilayah Sumsel masuk dalam kategori sedang untuk kerawanan Pemilu, namun ia tak menampik ada salah satu kabupaten di Sumatera Selatan yang masuk dalam kategori kerawanan tinggi yakni kabupaten Banyuasin.

“Secara umum hasil Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024 untuk Sumatera Selatan adalah pada kategori rawan sedang, namun terdapat satu kabupaten yang masuk pada kategori rawan tinggi,” ungkap Yenli.

Yenli menuturkan, IKP menjadi basis untuk program pencegahan dan pengawasan tahapan pemilu dan pemilihan. Selain itu, IKP merupakan upaya Bawaslu dalam proyeksi dan deteksi dini terhadap potensi pelanggaran.

Alumni Universitas Bengkulu ini juga menambahkan meskipun Sumsel masuk kategori rawan sedang namun kita tidak boleh lengah. Ia berharap upaya dan peran serta dari seluruh stake holder (pemangku kepentingan) bersama aparat TNI/Polri dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif dapat terus dilakukan.

Yenli juga mengapresiasi dan terima kasihnya atas ketegasan Kapolda Sumsel yang menekankan kepada seluruh jajaran untuk tidak terlibat dalam politik praktis, baik secara langsung maupun tak langsung.

“Kami harap semua daerah tetap kondusif. Tidak terjadi hal-hal yang berpotensi mengganggu atau menghambat proses Pemilu yang demokratis,” ungkapnya.

Dalam paparannya Yenli menjelaskan terkait 5 isu strategis dalam IKP yaitu netralitas penyelenggara Pemilu, pelaksanaan tahapan di provinsi baru, potensi polarisasi masyarakat, mitigasi dampak penggunaan media sosial serta pemenuhan hak memilih dan dipilih.

Kepada seluruh peserta Rakernis yang sebagian besar merupakan perwakilan Bhabinkamtibmas, Yenli mengajak untuk saling bersinergi demi mewujudkan Pemilu yang aman dan damai.

“Saya mengajak kita semua untuk saling bersinergi menyukseskan gelaran Pemilu dan Pemilihan Serentak Tahun 2024. Dengan kerjasama seluruh pihak, Pemilu yang aman dan damai akan dapat terwujud,” pungkas Yenli.

Acara yang dibuka oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol A. Rachmad Wibowo tersebut juga turut dihadiri oleh jajaran pejabat utama Polda Sumsel serta mengundang KPU Sumsel sebagai narasumber.

 

[Humas Bawaslu Sumsel]

Editor : Muhammad Mizan Adil

Fotografer : Muhammad Mizan Adil

toast

Media Sosial

news

Lokasi Bawaslu Provinsi

tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle
tanya

Konsultasi
Hukum Kepemiluan

Tanyakan right-circle