TINGKATKAN PENDIDIKAN POLITIK KEPEMILUAN, BAWASLU RI BERSAMA BAWASLU SUMSEL ADAKAN BAWASLU NGAMPUS
|

Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan saat memberikan sambutan dalam kegiatan Bawaslu Ngampus dengan tema Meningkatkan Peran Partisipasi Mahasiswa dalam Pengawasan Pemilihan Serentak Tahun 2024 di UIN Raden Fatah Palembang.
Palembang, Bawaslu Sumsel - Dalam rangka meningkatkan peran aktif masyarakat dalam mengawasi Pemilu dan Pemilihan Tahun 2024, Bawaslu RI bersama dengan Bawaslu Sumsel mengadakan Bawaslu Ngampus di UIN Raden Fatah Palembang, Rabu (14/8/2024). Ketua Bawaslu Sumsel Kurniawan berharap dengan adanya Bawaslu Ngampus ini dapat meningkatkan peran aktif mahasiswa dalam membantu kerja-kerja pengawasan yang dilakukan oleh Bawaslu.
“Kami berharap dengan adanya Bawaslu Ngampus ini, adik-adik mahasiswa bisa memberikan kontribusinya dalam mewujudkan pemilu yang berintegritas, adil, dan damai di Sumatera Selatan. Tanpa bantuan dari adik-adik sekalian, tentu kerja-kerja kami tidak akan maksimal. Kami butuh bantuan dari banyak pihak, termasuk mahasiswa,” katanya saat memberikan sambutan dalam kegiatan Bawaslu Ngampus dengan tema Meningkatkan Peran Partisipasi Mahasiswa dalam Pengawasan Pemilihan Serentak Tahun 2024 di UIN Raden Fatah Palembang.
Ia melanjutkan, Bawaslu Ngampus merupakan rangkaian kegiatan yang dilakukan oleh Bawaslu di universitas-universitas yang ada di Indonesia. Di Sumatera Selatan sendiri UIN Raden Fatah Palembang terpilih menjadi tuan rumah.
“Kami sangat berterima kasih kepada UIN Raden Fatah Palembang karena sudah memfasilitasi kami dalam mengadakan kegiatan ini,” ucapnya.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari pendidikan politik dari Bawaslu kepada mahasiswa-mahasiswa di Indonesia dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat dalam mengawasi pelaksanaan Pemilu dan Pemilihan Tahun 2024,” tutupnya.
Penulis: Annisa Karimah
Foto: Humas UIN Raden Fatah Palembang