Upacara Hari Pahlawan 2019 : "Aku Pahlawan Masa Kini"
|
#SahabatBawaslu
Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan mengadakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional 10 November 2019 bertempat di halaman parkir Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan.
Ketua Bawaslu Provinsi Sumatera Selatan Iin Irwanto bertindak sebagai inspektur upacara. Dalam amanatnya, Ia menyampaikan bahwa setiap Hari Pahlawan, kita diingatkan kembali kepada peristiwa Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya sebagai salah satu momen paling bersejarah dalam merebut kemerdekaan Indonesia.
Peristiwa perang mengingatkan kita bahwa kemerdekaan yang kita rasakan saat ini tidaklah datang begitu saja, namun memerlukan perjuangan dan pengorbanan yang luar biasa dari pendahulu negeri. Semangat yang ditunjukkan para pahlawan dan pejuang tersebut hendaklah perlu terus ditumbuhkembangkan di dalam hati sanubari segenap insan Warga Negara Indonesia. "Selamat Hari Pahlawan 2019, semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa senantiasa memberikan bimbingan dan kekuatan kepada bangsa Indonesia agar dapat menjaga keutuhan NKRI yang telah diperjuangkan oleh pendahulu negeri. Sekali lagi jadilah Pahlawan Masa Kini yang membanggakan negeri," tutup Iin.
Upacara ini juga dihadiri oleh Anggota Bawaslu Kordiv Penyelesaian Sengketa Syamsul Alwi, Kasubag TP3 Tirta Arisandi, Kasubag SDM dan Organisasi Tri Efendi dan seluruh staf Bawaslu Sumsel. Kegiatan ditutup dengan foto bersama.
#haripahlawan
#akupahlawanmasakini
#bawaslusumsel